Cara Membuat Disinfektan Wipol Untuk Membasmi Virus Corona

By | April 5, 2020
Share Article:
Cara Membuat Disinfektan Wipol Sendiri - cara sederhana mudah simpel - yopiefranz.id - 1
Mudah sekali! Cara Membuat Disinfektan dari produk Wipol. Bisa kita lakukan sendiri di rumah. (Foto: dok. yopiefranz.id)

Membuat disinfektan dari Wipol menjadi pilihan paling mudah bagi saya di tengah merebaknya wabah Corona. Karena mencari cairan pemutih bayclin menjadi susah. Banyak yang panic buying memborong apa-apa yang sedang trending.

Cara membuat disinfektan Wipol untuk membasmi virus Covid-19 sangat mudah. Untuk Wipol Cemara takaran yang benar adalah 1 bagian wipol cemara : 9 bagian air. Atau 40 ml Wipol Sereh & Jeruk dalam 1 liter air.

Baca juga:
* 1 Sendok Makan Berapa ml? Lihat Tabel Lengkapnya Disini!

Cara Membuat Cairan Disinfektan Wipol

Jadi kalau kita membeli Wipol Pembersih Lantai Cemara akan berbeda apabila kita membeli Wipol Pembersih Lantai Sereh & Jeruk. Karena kandungan bahan kimia aktif di keduanya berbeda.

Yuk kita lihat apa perbedaan dari kedua produk yang sama merk ini.

Disinfektan Wipol Pembersih Lantai Cemara

Foto Gambar Wipol Cemara  - cara membuat disinfektan sendiri sederhana mudah simpel - yopiefranz.id - 2
Gambar Wipol Pembersih Lantai Cemara.

Dalam Wipol Cemara zat yang terkandung didalamnya adalah Pine Oil (2.5%). Pine Oil ini termasuk zat yang efektif membunuh berbagai kuman bakteri dan virus.

Untuk bisa membasmi bakteri dan virus secara efektif, takaran yang pas/benar/tepat adalah:

1 bagian Wipol Cemara : 9 bagian air

Jadi kalau kita ingin membuat 1 liter (1000 ml) cairan disinfektan maka takarannya adalah:

100 ml wipol cemara
900 ml air

Disinfektan Wipol Pembersih Lantai Sereh & Jeruk

Foto Gambar Wipol Sereh Jeruk   - cara membuat cairan disinfektan sendiri sederhana mudah simpel - yopiefranz.id - 2
Gambar Wipol Pembersih Lantai Sereh & jeruk.

Tadinya saya berpikir semua produk Wipol sama saja dosisnya untuk disinfeksi kuman dan virus Covid-19 Corona. Setelah membaca dari berbagai sumber ternyata berbeda.

Tentu saja berbeda, karena kandungan bahan aktifnya juga berbeda.

Dalam Wipol Sereh & jeruk terdapat kandungan:

  • Ethoxylated alcohol (3%)
  • Benzalkonium chloride (1.25%)

Sehingga takaran yang tepat untuk dapat membasmi kuman bakteri dan virus adalah:

40 ml Wipol Sereh & Jeruk : 1 liter air

Jadi kalau kita ingin membuat cairan disinfektan yang efektif dari produk yang ini adalah:

1 Liter air
40 ml (atau sekitar 3 sendok makan) Wipol

Penjelasan cara pembuatan disinfektan yang benar ini juga sudah dijelaskan dalam rilis resmi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI). Jadi kita tidak perlu ragu lagi akan kebenarannya.

Daftar Bahan Aktif Untuk Melawan Virus Corona

Diungkapkan oleh LIPI dalam laman resminya, ada beberapa bahan aktif dan konsentrasi efektif untuk mematikan virus Covid-19 Corona.

Berikut ini daftarnya:

No.Bahan Aktif
1Accelerated hydrogen peroxide (0.5%)a
2Benzalkonium chloride / quaternary ammonium / alkyl dimethyl benzyl ammonium chloride) (0.05%)b
3Chloroxylenol (0.12%)c
4Ethyl alcohol atau ethanol (62-71%)d,e
5Iodine in iodophor (50 ppm)b
6Isopropanol atau 2-propanol (50%)b
7Pine oil (0.23%)c
8Povidone-iodine (1% iodine)d
9Sodium hypochlorite (0.05 – 0.5%)d, f
10Sodium chlorite (0.23%)b
11Sodium dichloroisocyanurate (0.1-0.5%)g

Ada beberapa merk produk rumah tangga yang mengandung bahan-bahan aktif di atas. Selain Wipol Cemara, Wipol Sereh dan Jeruk, antara lain; SOS Pembersih Lantai, Proclin, Dettol, Soklin, Clorox, Septalkan, Bayclin, dan Biosol.

Takaran Pengenceran Disinfektan Wipol dan Merk Lain

Berikut ini takaran yang perlu kita perhatikan.

Keterangan tindakan tambahan untuk setiap produk

  • A: Korosif terhadap logam, bersihkan kembali dengan kain basah setelah 10 menit,
  • B: Mudah terbakar pada konsentrasi tinggi. Jauhkan dari panas/percikan api/nyala api terbuka/permukaan panas,
  • C: Pengenceran diperlukan sesuai Tabel 1.

Tips

Ada beberapa hal yang perlu kita ingat dalam disinfeksi menggunakan cairan disinfektan dari produk-produk di atas. Simak tips di bawah ini.

  • Untuk pembersihan pencegahan umum, bisa gunakan air dan sabun atau deterjen lainnya. Bersihkan permukaan benda di dalam rumah.
  • Permukaan yang harus sering dibersihkan antara lain: gagang pintu, sakelar lampu, meja, telepon, keran, dan wastafel, toilet.
  • Setelah bersih, gunakan disinfektan untuk perlindungan yang lebih baik.
  • Jika ada yang sakit di rumah, maka disinfeksi wajib dilakukan.
  • Periksa label dan gunakan sesuai dengan instruksi. Waspadai potensi bahaya dari setiap produk.
  • Hindari kontak dengan mata dan kulit saat menggunakan produk diatas. Jauhkan dari jangkauan anak-anak.
  • Jangan campur produk pembersih yang berbeda.
  • Gunakan cairan disinfektan di tempat yang memiliki ventilasi baik.
  • Disinfeksi di area yang sangat terkontaminasi Covid-19, sebaiknya lakukan didisinfeksi di permukaan benda dengan menggunakan kain yang telah dibasahi dengan larutan disinfektan terlebih dahulu.
  • Jangan menyemprot langsung ke permukaan yang sudah sangat terkontaminasi. Karena bisa jadi virus corona akan tertiup dan tersebar ke udara.

Mudah dan Sederhana

Demikian cara membuat cairan disinfektan sendiri di rumah. Caranya mudah, cepat, dan praktis bukan?

Selain dengan Wipol Pembersih Lantai Cemara dan Wipol Pembersih Lantai Sereh & Jeruk, ada beberapa merk/produk lain yang bisa kita beli di minimarket terdekat. Bisa cari dan beli produk SOS Pembersih Lantai, Proclin, Dettol, Soklin, Clorox, Septalkan, Bayclin, dan Biosol.

Baca juga:
* Cara Daftar Maxim Driver, Bisa Online dan Mudah Banget!

Sudah mengerti cara membuat disinfektan Wipol sendiri di rumah bukan? Silakan mencoba. Perhatikan ketentuan dan tips di atas. Agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan. Semoga bermanfaat.

Share Article: